fbpx

Memberikan Penilaian Objektif Dengan Rubrik di Google Classroom

Share this post

Sebelumnya, Kelas Juara telah membahas mengenai Rubrik di artikel “Mengajar Efektif Dengan Google Classroom – Rubrik“. Artikel ini akan membahas fitur lanjutan Rubrik yang cukup jarang dimanfaatkan, namun sangat berguna bagi rekan-rekan pengajar. Dalam kesehariannya salah satu kompetensi utama dalam pekerjaan sebagai pengajar adalah memastikan penilaian yang diberikan kepada para siswa bersifat sistematis dan objektif. Pertanyaan utamanya adalah cara untuk menjembatani instrumen yang maraknya cetak menjadi sebagian besar daring. Simak tips-tipsnya di bawah ini.

  • Pertama, login dengan akun Google Workspace for Education atau dengan akun belajar.id.
  • Lalu masuk ke Google Classroom melalui Google Chrome browser dengan mengetikkan tautan atau klik classroom.google.com.
  • Lalu masuk ke kelas.
  • Pilih bagian “Tugas Kelas” sebagai berikut:
  • Selanjutnya, buat sebuah penugasan baru dan temukan kolom Rubrik di area yang telah ditandai, contohnya sebagai berikut:
  • Terdapat tiga pilihan yang tersedia untuk memulai pembuatan rubrik. Pilih opsi “Buat rubrik”. Pada tampilan akan muncul seperti ini:
  • Rubrik di atas menampilkan contoh kriteria penilaian dalam aspek Kognitif peserta ajar. Dengan rubrik, sistem penilaian di Google Classroom menjadi lebih transparan, terstruktur, dan objektif. Setelah menyimpan rubrik yang telah dibuat, rubrik tersebut dapat digunakan kembali untuk penugasan-penugasan kedepannya.

Semoga tips singkat ini dapat membantu para rekan-rekan pengajar menggunakan Google Classroom untuk kemudahan mengorganisir kegiatan kelas daring. Tentunya masih banyak lagi fitur yang akan Kelas Juara bahas. Kira-kira apa yang menjadi tantangan sebagai pengajar di masa pandemi saat ini?